Pasti kita semua udah nggak asing lagi kalau denger SMADABO jadi juara.Sudah keseringan sech(ceile....!!!)banggakan jadi anak SMADA??Tapi yang kali ini laen!Jelas beda!Soalnya,kali ini perwakilan dari SMADABO yang ikut lomba "English Presentation Contest" yang diselenggarakan pada bulan Agustus di aula kantor Diknas Bojonegoro,menang jadi juara 1 tingkat Kabupaten.'HEBAT KAN???siapakah dia??
Ya,dialah sosok yang tak asing lagi bagi kita yaitu BERNIKE GRASIKA TAMEDYA.Sebenarnya kalo juara 1 juga sudah sering diraih oleh siswa/i SMADABO.Tapi yang ini tetep aja bikin bangga. Ditemui disela-sela setelah penerimaan rapot(17/01),Ibu Anis Dian (sebagai salah satu pembimbing) terlihat sangat sumringah. Beliau begitu antusias menjawab pertanyaan yang kami lontarkan. "Proses pemilihan siswa untuk mewakili sekolah dalam lomba 'English Presentation Contest' adalah dari pengamatan proses belajar di sekolah sehari-hari mana siswa yang terlihat menonjol dan usulan guru-guru"tutur beliau ketika redaksi ZZ bertanya.
Menurut penuturan beliau, untuk saat ini masih dicari bibit-bibit siswa yang berbakat,dan untuk persiapan mengikuti lomba selanjutnya yaitu perlu meningkatkan kualitas berbicara siswa,seperti contoh spontanitas dalam menjawab,pronouncation,fluency,dll. Selain itu pula,sebelum redaksi ZZ mengakhiri wawancara kami. Menurut guru SMADABO yang selalu terlihat anggun ini berpesan smoga SMADABO "always be the best " dalam bahasa inggris maupun mata pelajaran lainnya dan para pembimbing berjanji akan mengirimkan siswa-siswa yang berbakat untuk mewakili sekolah dalam mengikuti lomba selanjutnya.
Dara jelita manis dan cantik lulusan SMP 1 Bojonegoro tak pernah menyangka akan mengharumkan nama baik sekolah dengan prestasi yang diraihnya. Sosok peraih juara 1 English Presentation Contest tingkat kabupaten ini selain dikenal pintar juga baik dan murah senyum. Cewek dari pasangan HERRY RIKNAL TAMEDYA dan ENY SRI RETNOWATI diam-diam ternyata mempunyai kebiasaan mengisi waktu luangnya denga menulis atau membaca buku tentang psikology dan novel remaja. Jangan heran jika cewek berkulit putih ini mempunyai cita-cita ingin jadi motivator untuk kasih motivasi banyak orang, seperti banyak orang yang sudah memotivasinya sampai dia bisa seperti ini.
Saat kami temui disela-sela waktu penerimaan rapot cewek yang lahir di Bojonegoro,11 Februari 1992 yang kini tinggal di Jalan Panglima Polim Gg.Mangga III tetap bersemangat dan antusias dalam menjawab pertanyaan yang kami lontarkan. Menurut cewek yang mempunyai nama lengkap BERNIKE GRASIKA TAMEDYA ini,sebenarnya tidak pernah menyangka akan menang karena persiapan mendadak. Apalagi salahsatu teman kelompok ada yang sakit. "Wah,konsentrasi saya jadi buyar,dek. Tapi saya terus berjuang untuk mengharumkan nama baik sekolah kita",imbuhnya cewek penghuni XII-Bahasa. Di samping itu,cewek cantik dan berkulit putih ini suka mencoba sesuatu yang baru dan selalu mencari pengalaman. Hal ini dibuktikan dari mottonya"Jangan selalu menjadi orang yang berke-MUNGKIN-an,tetapi berusahalah menjadi orang yang berke-PASTI-an dan berke-HARUS-an .
Jumat, 23 Januari 2009
BERNIKE GRASIKA TAMEDYA,Peraih Juara 1 English Presentation Contest Tingkat Kabupaten Bojonegoro
Diposting oleh love shone in your eyes di 19.58
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
3 komentar:
Vi.. tolong di lengkapi dengan Biodata...
Eh jangan salah loo, dia menag juara bahasa inggris itu tim. ada 3 orang.
Terus tanyakan juga pada guru pembimbingnya. apa saja yang di kerjakan. terus tema. mengapa kok sampai terpilih. Bagaimana bisa dipilih mewakili sekolah. Dll. Di lengkapi yaa. cepat loo.
Yang penting biodata ketiga orang y itu.
Ok sory ternyat bu anis sudah ada.
Jangan LUPA
ini bukan person/individu tapi kelompok.
Tolong dibenahi.
tanyakan pada guru pembimbing event apa yang bisa mendukung untuk mencari bibit seperti iber dkk.
Hm... buat penulis posting dengan judul "BERNIKE GRASIKA TAMEDYA,Peraih Juara 1 English Presentation Contest Tingkat Kabupaten Bojonegoro", aku mau bagi2 saran yah.
Sebelumnya nih, perkenalkan, aku yang punya nama di judul itu, hehehe.
Yang pertama, boleh sih mengungkap profilku, tapi kalau judulnya seperti itu, nggak adil rasanya untuk kedua rekanku yang lain, karena prestasi itu merupakan hasil kerja keras kami bertiga, bukan aku sendiri.
Yang kedua, untuk waktu2 selanjutnya, setelah menyusun berita, tolong dicek lagi ya, cuz aku lihat banyak data yang diulang, yang membuat pembaca agak bingung dan bosan. Ketika kita mau mengungkap pribadi seseorang, hendaknya banyak2 mencari informasi tentang orang itu, terlebih yang tidak umum, misalkan lagu atau film favoritnya. Selain kita bisa jadi banyak tahu, pembaca berita kita juga merasa tidak bosan.
Kembangkan lagi ya!!!
Gambatte kudasai
n_n
Posting Komentar